Safari 5 Andalkan Widget dan Ekstensi

2010-08-03 @ 10:59, , Posted by Unknown, 7 Comments

Apple telah meluncurkan versi terbaru dari browser buatannya, Safari 5.0.1. Safari versi 5 ini mendukung beberapa ekstensi tambahan dan widget-widget kecil yang bisa ditambahkan pada browser sehingga bisa mengustomisasi pengalaman para pengguna ketika berselancar di dunia maya.


Ekstensi baru yang tersedia pada versi baru Safari bisa menampilkan web feed, menyederhanakan download, atau melakukan filter terhadap konten web, ini semua tergantung pada preferensi individu. Bahkan ada ekstensi Amazon yang memungkinkan pengguna untuk menambahkan produk ke daftar favorit mereka di Amazon hanya dengan menggunakan satu tombol. Safari baru dengan Extensions Gallery akan menampilkan widget browser terbaik.

"Safari 5 telah menjadi perbincangan besar, dan para pelanggan kami menyukainya. Kami juga senang karena melihat para pengembang terkemuka membuat ekstensi yang dapat digunakan para pengguna untuk mengustomisasi browser miliknya dan hal ini ternyata disukai oleh mereka," kata Brian Croll, Wakil Presiden bagian Pemasaran Apple, seperti dilansir Telegraph, pekan lalu.

Ekstensi ini bisa di-download secara gratis melalui galeri Safari dan Anda tidak perlu melakukan restart ulang setelah menambahkan fitur itu. Widget akan otomatis diperbarui dan pengguna bisa mengustomisasi sesuai keinginan mereka sendiri. Ekstensi baru ini dibuat menggunakan HTML5, CSS3, dan Java Script. Apple mempunyai sertifikasi asli perpanjangan untuk memverifikasi keaslian widget. Ekstensi yang mendukung Safari juga memiliki kemampuan yang bisa berjalan pada web browser lain seperti Firefox yang memungkinkan penggunanya untuk menginstalasinya.

Lima ekstensi baru dan terbaik dari Apple Safari

  1. Turn Off The Lights. Fitur ini memudahkan Anda jika sedang menonton video online dan akan membuat layar lebih fokus.
  2. TrueNew. Fitur ini akan menampilkan pesan yang belum Anda baca pada inbox Gmail anda dan dapat meng-update jumlah e-mail yang diterima sejak terakhir kali Anda memeriksa kotak masuk Anda.
  3. ShortenLinkz. Fitur ini dapat membantu Anda memilih 12 layanan URL yang berbeda dan memudahkan Anda untuk mengakses link-link tersebut.
  4. Instapaper Article Tools. Fitur ini dapat membantu Anda untuk mengatur sehingga akan mempermudah Anda untuk menemukan sebuah artikel. Fitur ini menampilkan sebuah sidebar pada web browser yang akan menjadi familiar bagi siapa saja yang menggunakan Instapaper pada iPad.
  5. Tweet for Safari. Fitur ini akan membawa Anda pada real-time topic yang sedang hangat dibicarakan. Hal ini juga memungkinkan Anda untuk men-tweet link-link sebuah halaman web.

7 Comments

wah cobain ah
thanks infonya :)

Unknown on August 5, 2010 at 11:51 PM

makasih mas, link anda jg udah dipasang...
cek di http://maztea.blogspot.com/

Reply
DIMAS FIRDAUS on August 16, 2010 at 9:21 AM

bagi we mozila te2p the best brow

Reply
duniakita on August 31, 2010 at 6:52 AM

salam sahabat
ehm...saya malah gak tahu safari yang bagaimana xixixix..oh iya thanxs dah mampir n dah saya follow anda udah follow kan????thanxs ya

Unknown on September 1, 2010 at 7:02 PM

Wah apple makin meningkat saja punya browser sendiri.
Nokia juga masih merilis tp masih versi beta

Reply
Sungai Awan on September 3, 2010 at 5:57 PM

hmm...
interfacenya lebih mudah firefox sih...
atau aku yang sudha terlalu jatuh cinta sama FF

Reply
COMPLETE - ALL in One Blog on September 3, 2010 at 6:25 PM

@COMPLETE - ALL in One Blog : Emang FF gak ada tandingan nya

Unknown on September 3, 2010 at 6:28 PM

Post a Comment

Komentar spam akan kami hapus