Pembaca Teks yang Anda Ketik di Windows 7

2010-01-17 @ 00:06, , Posted by Unknown, One Comment

Pas lagi jalan-jalan ke Kompas saya dapat tips keren dan setelah saya coba ternyata berhasil. Bagi anda pemakai Windows7 berbahagialah, Karena kali ini saya akan memberitahukan anda tentang cara agar anda tidak perlu melihan layar ketika mengetik melainkan komputer anda yang akan berbicara contohnya jika kita menekan tombol "H" maka komputer anada akan berbunyi "H" juga tapi dalam bahasa inggris. Mungkin anda tertarik
, Begini cara menggunakannya.
  • Jalankan program Narrator melalui menu “Start > All Programs > Accessories > Ease of Access > Narrator”.
  • Begitu Anda menjalankan program ini, Narrator secara otomatis akan langsung membacakan Huruf yang anda ketik dari keyboard, berikan tanda cek pada “Announce Scroll Notifications”.
  • Untuk mengubah suara, klik tombol “Voice Settings...”. Secara default, disediakan jenis suara Microsoft Anna yang bersuara perempuan dengan logat Inggris. Jika di PC Anda telah terinstall jenis suara lain, Anda dapat memilihnya pada daftar paling atas. Untuk mendapatkan jenis suara baru yang lebih menarik, Anda bisa mencarinya di internet dan menginstalnya di PC.
  • Anda juga bisa mengubah Volume, Speed, dan Pitch dalam pembacaan teks pada menu Voice ini.
  • Klik “Exit” untuk keluar dari program.

Tips: Agar Windows secara otomatis membacakan seluruh teks setiap kali dijalankan, masukkan shortcut Narrator di folder Startup pada menu Start dan aktifkan setting “Start Narrator minimized” pada program Narrator.

One Comment

Tutorial yang sangat bermanfaat sobat...

Reply
Rock on January 25, 2010 at 7:58 AM

Post a Comment

Komentar spam akan kami hapus